FAKTA TENTANG ES DI ANTARTIKA - APA JIKA??? ADA APA DISANA???

FAKTA TENTANG ES DI ANTARTIKA - APA JIKA??? ADA APA DISANA???

REMIND.ENKOSA.COM - Siapa yang haus akan fakta tentang berbagai kejadian, fenomena, keunikan, dan beberapa fakta menarik mengenai makhluk hidup, benda, dan juga kejadian aneh di sekitar kita. Patutkah kita mengetahui hal ini? Jawabannya ‘Ya’. Agar kita selalu memahami hal-hal yang selama ini kita salah kaprak atau salah paham. Di artikel ini, kita menyajikan berbagai fakta menarik seputar pengetahuan alam dan teknologi, dan makhluk hidup. Yuk kita simak.

Berapa Banyak Es Di Antartika? Akankah Bumi Tenggelam Jika Semua Esnya Mencair?

Antartika adalah tempat terdingin yang ada di bumi. Ketika musim dingin suhu disana bisa mencapai -85 derajat celcius, sedangkan waktu musim panas mencapai -30 derajat celcius. Disana bukanlah tempat tinggal manusia, hanya ada peneliti/ilmuan yang jumlahnya sekitar 1,000 - 5,000 orang saja. Di Antartika juga tidak ada semut, ular, dan semua jenis reptil.

Nah pertanyaanya adalah, berapa banyak air yang membeku disana? Dan benarkah bumi akan tenggelam jika seluruh esnya mencair? 

FAKTA TENTANG ES DI ANTARTIKA - APA JIKA??? ADA APA DISANA???

Let’s talk about the number. Luas Antartika adalah 14 juta km2 yang hampir dua kali luas Australia. Kemudian yang uniknya adalah Antartika daratan yang tertutup es, es yang tebalnya tidak terbayangkan hingga membentuk tembok yang tingginya ratusan meter jika diliat dari lautan.

Antartika 98% nya adalah lapisan es yang mana ketebalan es ada yang mencapai 4 km. untuk rata-rata minimal ketebalan es disana adalah 1,9 km. Es yang setebal dan seluas itu menyimpan air yang sangat banyak. Seandainya seluruh esnya mencair, maka bumi benar-benar tenggelam.

Saking banyaknya, permukaan air laut dibumi bisa naik 40 sampai 60 meter tingginya yang membuat kita semua tenggelam. Dan kenyataannya pemanasan global (Global Warming) membuat es Antartika mencair seiring berjalannya waktu. Jadi ancaman buruk tetap ada walau tidak terjadi dalam waktu dekat.

Fakta Menarik Antartika :

  • Tidak ada zona waktu, orang-orang yang tinggal disana (peneliti & pekerja) biasa memakai zona waktu negaranya sendiri
  • Tidak ada kota atau negara, manusia yang tinggal di Antartika berjumlah 1,000 – 4,000 orang, mereka tinggal di stasiun-stasiun penelitian
  • Tidak ada semut, Antartika dan daerah kutub lain merupakan tempat yang tidak mungkin ditinggali semut
  • Tidak ada Reptil, itu karena reptil sangat bergantung pada suhu hangat di lingkungannya
  • Tidak ada Beruang, walaupun disebutnya beruang kutub, tapi mereka tak ada di kutub selatan (antartika. Beruang kutub bisa ditemui di kutub utara (arktik)
  • Tidak ada kata hangat di luar ruangan, itu karena suhu di antartika sangatlah dingin, suhu terhangatnya saja -12 derajat celcius, sedangkan suhu terendah -89 derajat celcius

Pencarian yang paling banyak dicari

  • fakta tentang kutub selatan
  • fakta tentang antartika
  • fakta tentang antartica
  • fakta tentang mencair
  • ada apa di antartika
  • fakta unik antartika